Kertas bekas banyak berserakan dimana -mana bahkan dibuang begitu saja. Mari kita manfaatkan kertas-kertas tersebut dengan cara mendaur ulangnya lagi sehingga menjadi kertas yang memiliki nilai guna dan sangat cantik sesuai dengan keinginanmu.Bagaimana cara membuatnya agar dapat dimanfaatkan lagi? yuk ikuti caranya!
Alat dan Bahan
1.Kertas-kertas bekas
2.Dua buah ember besar
3.Blender
4.Satu atau lebih cetakan kertas yang terbuat dari dua buah bingkai kayu
5.Spon untuk menyerap air
6.Pewarna
7.Tepung kanji
8.Kain alas
Cara Membuat Bubur Kertas
1.Sobek-sobek kertas berkas tersebut hingga berbentuk serpihan -serpihan kecil.Semakin kecil semakin bagus
2.Sobekan -sobekan kertas ini kita rendam dalam seember air minimal dua malam.Semakin lama merendam semakin baik.Untuk membantu pelarutan tinta dalam kertas bekas, maka rendaman kertas ini bisa kita rebus selama satu atau dua jam.
3.Setelah rebusan kertas ini mendingin , kita blender rebusan ini sampai benar-benar hancur, hingga menjadi bubur kertas.
4.Bubur kertas yang kental ini kemudian kita larutkan sedikit demi sedikit dalam seember air, dengan perbandingan kurang lebih 1:10, atau kita perkirakan dengan ketebalan kertas yang kita inginkan,Semakin terbal kertas yang kita inginkan, semakin kentallah campuran yang harus kita buat.Campur bubur kertas dengan air hingga benar-benar larut.
5.Kertaspun siap cetak dengan memakai cetakan kertas yang telah disediakan.
Trik Khusus Agar hasilnya baik
Ember yang dipakai untuk mencampur bubur kertas dengan air , haruslah yang berukuran besar,agar cetakan kertas bisa masuk seluruhnya kedalah ember.
Untuk mencetak kita lekatkan dua buah bingkai kayu sebagai cetakan kertas.
Cara Mencetak Bubur Kertas
1.Bingkai kayu yang tidak memiliki saringan kawat ditempelkan pada sisi bingkai kayu yang ada saringan kawatnya.
2.Cetakan kertas ini kita masukkan dari pinggir ember dengan posisi tegak lurus,horisontal,sejajar dengan ember,
3.Kita celupkan cetakan ini hingga masuk seluruhnya kedalam ember.
4.Setelah itu baru kita angkat kertas itu perlahan-lahan.
5.Tunggu hingga air yang menetes dari cetakan habis.
6.Kemudian angkat bingkai kayu yang tidak memiliki saringan kawat dengan hati-hati agar kertas yang sudah dicetak tidak rusak dan cetak kertas diatas kain alas
Cara mencetak kertas diatas kain alas
1.Tempelkan bingkai kayu yang berisi bubur kertas keatas kain alas.
2.Serap air yang ada di dalam kertas yang dicetak menggunakan spon dengan gerakan satu arah .lakukan dengan hati-hati agar kertas tidak robek.
3.Peras dan keringkan spon kemudian gunakan kembali untuk menyerap air dalam kertas.Ulangi hingga air diatas kertas habis
4.Kemudian angkat cetakan kertas dengan hati-hati .
5.Jemur kertas hingga mengering
Bagaimana cara memberi warna atau hiasan pada kertas daur ulang?
Campurkan warna yang kamu sukai atau inginkan saat mencetak kertas.Tekhnik yang kamu lakukan terserah yang kamu inginkan.misalnya dengan menggunakan sisir dan sikat gigi bekas dengan cara digosok -gosokkan sikat yang telah ada cairan pewarna pada sisir sehingga memberi warna bercak-bercak atau lain sebagainya.
Atau kamu ingin menggunakan hiasan daun-daun kering atau bunga kering ,kamu juga dapat menghiasnya saat kertas baru selesai dicetak.
Nah...selesai kertas dicetak dan telah kering kamu dapat menggunakannya menjadi berbagai macam kreasi sesuai keinginanmu,Selamat berkreasi yaa..
Rabu, 01 September 2021
Home »
» Kreasi Mendaur Ulang Sampah Kertas
0 komentar:
Posting Komentar